Westlife - My Blood
Pesan para Ayah dalam bentuk lagu yang disampaikan kepada Putra-Putri mereka yang suatu saat nanti pasti akan ditinggal seorang diri atau dengan seseorang lainnya untuk saling menemani di sisa kehidupan mereka.
Single ke 4 yang rilis setelah Hello My Love, Better Man dan Dynamite ini dirilis tanggal 25 Oktober 2019 yang juga diciptakan oleh Ed Sheeran.
Pertama kali video klip ini rilis menjadi playlist seharian dan gak bosen buat nge-replay. Dengan musik yang menenangkan dan lirik lagu yang cukup mudah dimengerti, membuat sedih seketika itu juga. Kenapa ? Entahlah, mungkin saya cengeng. tapi coba dengerin baik-baik lagunya. Pesan dari ayah mereka yang suatu saat pasti meninggalkan mereka atau bahkan sebaliknya karena mereka harus berkeluarga, bukan berarti meninggalkan dalam artian negatif, tapi lagu ini memberikan pesan kekuatan atau semangat untuk putra-putri mereka.
Putra-putri mereka akan menghadapi hal-hal buruk yang selama ini dapat disingkirkan oleh Ayah mereka, tapi ketika mereka harus berpisah, mereka akan mampu menghadapinya sendiri karena mereka kuat dan mampu menghadapinya kelak tanpa sang Ayah. Ayah dan putra putrinya sadar akan ada perpisahan terjadi kelak, entah kapan dan bagaimana, yang mereka ketahui perpisahan akan terjadi.
So touching ðŸ˜
Yuuuuk kita dengerin aja langsung lagunya dan udah disiapin liriknya juga nih.
Enjoy it Fellas !!!
0 Comments: