REVIEW : SEO BOK 서복 2021, Terlahir dari Keegoisan dan Keserakahan Manusia
Annyeong !!!
Film yang ditunggu-tunggu dari 2020, akhirnya rilis juga. Film yang berjudul Seo Bok ini seharusnya rilis di bulan Desember 2020, namun karena satu dan lain hal penayangannya harus diundur sampai bulan April 2021, lebih tepatnya rilis pada 15 April 2021. Film dengan durasi 1 jam 54 menit yang dibintangi oleh Gong Yoo dan Park Bo Gum ini menyuguhkan kisah tentang penciptaan manusia melalui sistem kloning menggunakan teknologi. Akhirnya bisa nonton film yang ditunggu-tunggu ini nih.
Main Cast
Park Bo Gum as Seo Bok |
Gong Yoo as Min Ki Heon |
Sinopsis
Ki Heon yang diperankan oleh Gong Yoo harus bertahan hidup dari Tumor Otak yang ia derita. Mantan perusahaannya memintanya kembali bekerja untuk melakukan misi rahasia. Misi yang harus dilakukan oleh Ki Heon adalah menjaga objek hasil kloning yang berhasil diciptakan oleh perusahaan penelitian di Korea. Objek kloning ini bernama Seo Bok, yang diperankan oleh Park Bo Geum.
Proyek penciptaan spesimen manusia pertama yang dibuat dari kloning sel induk dan manipulasi genetik atau anggap saja objek kloning yang dinamai sebagai Seobok. Alhasil, Seobok bisa disebut sebagai spesies baru yang abadi. Sel induk yg terdapat pada sumsum tulang belakangnya dapat menyembuhkan semua penyakit. Itulah yang membuatnya menjadi makhluk abadi.
Disinilah rasa egois Ki Heon muncul. Alih2 ia berniat melindungi Seobok sesuai perintah, Ki Heon bermaksud ikutserta dalam uji klinis pertama dari sel induk dari tubuh Seobok. Satu2nya cara agar Ki Heon dapat selamat dari penyakitnya yaitu uji klinis dari manusia abadi aka Seobok.
Selama kebersamaan, rasa egois itu berubah menjadi rasa peduli. Ki Heon dan Seobok saling melindungi. Bahkan Seobok tidak ragu menggunakan kekuatannya untuk melindungi Ki Heon. Banyak peristiwa yang terjadi selama Ki Heon menjaga Seobok. Seobok yang memiliki kekuatan di luar nalar manusia ini, sedikit membuat Ki Heon keheranan, seperti menggerakkan benda dari jarak jauh (telekinesis) dan perlawanan diri tanpa tersentuh. Kebersamaan Seobok dengan Ki Heon membuat mereka layaknya saudara, saling melindungi dari ancaman bahaya.
Alih2 proyek untuk keamanan nasional Korea, Ki Heon merasa tertipu karena dirinya juga menjadi target pemusnahan bersamaan dengan Seobok yang ternyata dianggap membahayakan kehidupan. Tak tinggal diam, Ki Heon yang merasa ada ikatan erat dan simpati pada Seobok, mati2an menyelamatkan Seobok. Sisi lain, ada oknum yang menginginkan kekuatannya yang abadi, namun disisi lain ada oknum yang merasa proyek ini tidak benar adanya. Ki Heon memperlakukan Seo Bok layaknya manusia biasa yang patut untuk dilindungi.
Lalu bagaimana akhir dari kisah Seobok ? Bagaimana Takdir Seobok ?
Film ini bisa disaksikan melalui streaming online yang sudah tersebar di internet. Film bergenre action science fiction ini menayangkan adegan-adegan yg cukup menegangkan dan blood screen yang cukup mengerikan atau tidak nyaman untuk dilihat. Bagi yang mau nonton, pastikan umur kalian +15 ya :D
Seobok bisa jadi rekomendasi film yang patut ditonton nih.
Kematian adalah komponen dasar kehidupan. Dengan kata lain, Umat manusia akan binasa dengan sendirinya.
Happy watching, Fellas !!!
Sourced by :
0 Comments: