REVIEW : DEVIL SISTER Thai Series, Win Suka sama yang Galak
Devil Sister (แอ๊บร้ายให้นายไม่รัก)
Sawadee kha !!!
Kelamaan ngedraft nih series, nontonnya dari kapan tau dah, dan akhirnya kelar juga nulis postingan tentang seriesnya Win Metawin yang satu ini.
Alasan kenapa mau review series ini ? Satu, pasti karena ada Win; kedua, pas lihat judul sama trailernya, hhmm lumayan bikin kepo. Apalagi pas scene karakter si cewek yang jadi lawan main si Win, Min Pechaya muncul. Nih anak karakternya berasa udah bukan cewek, saking tegasnya, kayak gak punya perasaanlah. Klo sebutan sekarang tuh, karakternya Alfa Female banget. Tapi, dibalik karakter yang kuat itu, ada sesuatu yang harus ia sembunyikan. Apa tuhh ? Yuk kita bahas *dikit aja.
Devil Sister Series ini udah rilis sejak April 2022 dan tamat bulan Juni 2022, dengan total 18 episode yang masing-masing berdurasi 45 menit. Series ini jadi lebih terkenal karena pemain cowoknya, yaitu Win Metawin. Tapi enggak cuma Win kok yang terkenal, ada beberapa artis Thailand yang juga terkenal di series ini. Beberapa dari kalian yang mungkin udah jadi penggemar series-series dari Thailand pasti udah tau. Btw, genre series ini sih lebih ke drama romantis gitu ya, hubungan kekeluargaan yang rumit dan juga percintaan dari para pemainnya tapi ga melulu romantis yang serius gitu kok, masih ada komedi2nya, jadi ga terlalu ngebosenin.
Oh iya kenalan dulu deh sama para pemainnya yang cakep-cakep nih.
Sinopsis
Irin, seorang gadis cantik namun pemarah dan tak kenal rasa takut, hingga disebut "Iblis" ini diperankan oleh Min Pechaya. Namun, itu semua hanya akting belaka, sebaliknya, dia membangun image yang kejam untuk bisa mendidik adik perempuannya bernama Inn. Irin dikenal kejam, tidak hanya orang lain, Inn pun menganggap Irin begitu kejam. Tapi karakter Irin yang dikenal kejam ini tidak berlaku untuk Win Metawin yang berperan sebagai Namcha. Namcha adalah adik dari Sahabat Irin, yaitu Namtan. Karena terlalu sering bergaul dengan kakaknya dan juga Irin yang notabene mereka juga bertetangga, Namcha pun jatuh cinta pada Irin. Jelas ada gap umur dalam hubungan ini. Gayung bersambut, perasaan Namcha diterima oleh Irin meskipun agak gengsi2 gitu deh, tapi dengan syarat Namcha harus menyelesaikan sekolah dan menggapai cita-citanya sebagai dokter hewan. Hubungan ini mereka jalin tanpa seorang pun yang tau alias backstreet.
Kisah cinta mereka semakin rumit ketika Irin mengetahui Inn juga mencintai lelaki yang sama. Oh iya, Namcha dan Inn adalah temen sebaya ya. Jadi si Inn juga ternyata diam2 menyimpan perasaan untuk Namcha, tapi Namcha cuma ngeliat Irin seorang. Irin yang menyadari bahwa adik perempuannya mencintai laki2 yang sama, tanpa memikirkan perasaannya, Irin pun mengakhiri hubungan sepihak dan tanpa penjelasan apapun. Waktu berlalu, Cinta Namcha tak pernah hilang, bahkan ia terus berjuang mendapatkan hati Irin kembali.
Kehidupan Irin tak semudah yang dibayangkan, ia selalu merelakan apa yang ia inginkan, tapi disisi lain ia selalu terlihat sempurna dari sudut pandang orang lain yang mengakibatkan orang lain pun iri terhadapnya. Sekalipun Irin berkorban, ia tidak pernah mengeluhkan hal tersebut, tapi tak sedikit pun pengorbanan Irin dinilai. Namcha yang selalu berjuang untuk mendapatkan Cintanya kembali, ia lah yang selalu berada di sisi Irin ketika Irin merasa tak memiliki siapa2. Sejahat apapun perilaku Irin agar ia dijauhi, Namcha selalu ada untuknya. Kira2 ada gebrakan apa yang bakal dilakukan Irin untuk menjadi dirinya sendiri ?
Cerita Devil Sister sendiri sebenarnya cukup ringan, tapi memang ada intrik kehidupan lah, mulai dari komedinya ada, pas sedihnya juga dapet, marahnya dapat banget. Overall, akting pemainnya oke. Bagi kalian yang mau nonton bisa banget dari Youtube GMMTV, semoga masih ada. *harusnya masih ada sih*
Sebelum nonton seriesnya , bisa kalian tonton dulu trailernya nih disini.
dari Namcha :
Tidak semua yang kamu inginkan harus kamu dapatkan
See you and happy watching!!!
Sourced by :
0 Comments: